Minggu, 13 April 2014

PELATIH PORDA XII 2014 DI TANGANI DUDINURHADI....KARATEKA SANDY WIRAWAN MEMPERKUAT TEAM FORKI KOTA BEKASI

Karateka Nasional Sandi Wirawan Perkuat Tim Forki Kota

PARA karateka Kota Bekasi yang disiapkan menghadapi Pekan Olahraga Daerah (Porda) XII-2014 Jawa Barat, kembali memulai latihan pada Kamis (6/2) di Dojo Forki yang terletak di lantai 2 Gedung KONI Kota Bekasi. Menariknya, selain para karateka yang lolos babak kualifikasi akhir Desember 2013, nama karateka nasional Sandi Wirawan ikut dipanggil Forki Kota Bekasi memperkuat tim. Dengan masuknya nama Sandi yang selama ini bertengger di peringkat dua nasional setelah karateka Faisal dari Sulawesi Selatan untuk nomor Kata perorangan, setidaknya target medali emas dari cabang karate untuk Kota Bekasi, kian optimis. Tak hanya itu, di nomor Kata perorangan putri, Dien Niken yang sempat mundur dengan alasan kuliah, juga dipanggil memperkuat tim karate Kota Bekasi. “Setidaknya, target tiga emas yang dibebankan KONI Kota Bekasi bisa kita raih. Insya Allah, lebih dari itu,” ujar Ketua Umum Pengcab Federasi Olahraga Karatedo Indonesia (Forki) Kota Bekasi Ikhlas M A Bahar saat menyerahkan SK (surat keputusan) nama-nama skuad karate Kota Bekasi. Selain Ikhkas bersama Zulkarnain Alregar sebagai penanggungjawab, ditunjuk juga Sekretaris Forki Kota Bekasi Adrinatik sebagai tim manajer dan Deden Suparman sebagai ofisial. Sementara posisi pelatih ditangani Imron Edi Susanto, Dudi Nurhadi, dan Buang Lanter. Adapun nama-nama karateka yang dipanggil antara lain; Bram Pamungkas, Johan Kojun,  Roberto Ilham Yandra, Chandra Nevo, Sandi Wirawan di nomor Kata Putra dan di nomor Kunite Putra; Rico Novoanto (-55 Kg), Jamaluddin (-60), Ari Ashari (-67), Mahatir Muhammad (-75), Risky Ricardo Tambunan (-84), Richo Bayu Adrianto (+84). Sedangkan di Kata Putri yakni Tri Asmita Yuli, Resa Komala Putri, Syifa Warenda Ramadhanty, Dien Niken Wulandari, dan Kumite Putri Kurnia Dwi Aprilia (-50), Dita Yulia (-61), Rizki Maulida (+68). (zas)

Tidak ada komentar: